ORIENTASI PENYELENGGARAAN INTEGRASI LAYANAN KESEHATAN PRIMER (ILP) BAGI PETUGAS PUSKESMAS

BENGKAYANG (20/2/2024) – Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Bengkayang telah melaksanakan Orientasi Penyelenggaraan Integrasi Layanan Kesehatan Primer (ILP) bagi Petugas Puskesmas pada tanggal 20 – 24 Februari 2024 bertempat di Hotel Lala Golden, Kabupaten Bengkayang. Acara pembukaan dihadiri oleh Kepala Dinas PPKB Kab. Bengkayang, Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, serta turut mengundang para Kepala Puskesmas, perwakilan PKK Dinas Perhubungan, Camat, dan Kepala Desa.

Transformasi pelayanan kesehatan primer sebagai salah satu pilar dalam transformasi sistem kesehatan difokuskan untuk meningkatkan pelayanan promotif dan preventif, seperti memperkuat upaya pencegahan, deteksi dini, promosi kesehatan, membangun infrastruktur, melengkapi sarana, prasarana, SDM, serta memperkuat manajemen di seluruh pelayanan primer, khususnya Puskesmas.

Hal ini menyiratkan perlu dilakukan pendekatan baru dalam pemberian pelayanan yang berorientasi pada pelayanan terintegrasi berorientasi siklus hidup tidak lagi berbasis pada penyakit/program. Pendekatan baru ini akan diimplementasikan dengan cara kerja yang baru di Puskesmas dan jaringannya serta Posyandu sebagai bagian dari jejaring Puskesmas. Untuk dapat mengimplementasikan cara kerja yang baru, tenaga kesehatan Puskesmas perlu diberikan orientasi sehingga dapat memberikan pelayanan kesehatan sesuai siklus hidup secara terintegrasi.

Orientasi Penyelenggaraan ILP bagi Petugas Puskesmas diikuti oleh 19 orang tenaga kesehatan yang berasal dari puskesmas di wilayah Kabupaten Bengkayang. Rangkaian kegiatan orientasi berupa penyampaian materi oleh fasilitator dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, diskusi antar peserta dan fasilitator, dan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di Puskesmas Bengkayang sebagai percontohan penerapan ILP. Peserta diharapkan memiliki pemahaman dan persepsi yang sama dalam mempersiapkan pendampingan berupa koordinasi dan advokasi untuk menerapkan ILP di Puskesmas.

(staf SDK)

Facebook
X
WhatsApp
Threads

Related Post

Scroll to Top